Kerja Online Dari Rumah

9/21/11

Nasib Multiply.com yang Belakangan Menjadi Salah Kaprah

Motto Multiply.com di tampilan depannya pada tahun 2007




Tulisan ini saya buat karena mulai banyaknya isu miring yang sudah pasti isu itu tergolong HOAX keberadaannya oleh oknum-oknum yang sok tahu padahal nggak tahu apa-apa tentang salah satu situs blog yang cukup terkenal di Indonesia, yaitu multiply.com (www.multiply.com)


Biar lebih kenal, mari kita sejenak melihat sejarah singkat berdirinya multiply.com:

Multiply.com didirikan oleh Peter Pezaris pada tahun 2003 dan berpusat di Boca Raton, Florida, AS. Multiply pada dasarnya fokus bidikannya lebih kepada aspek layanan jaringan sosial dengan menekankan pada yang memungkinkan pengguna untuk berbagi media - seperti foto, video dan entri blog - dengan "dunia nyata" jaringan mereka.

Salah satu hal pokok yang membuat website Multiply ini menjadi populer adalah perkembangan dari Multiply itu sendiri yang relatif stabil, sehingga sepanjang tahun 2006 Multiply mencapai pertumbuhan 500% dalam jumlah anggota, page view dan jumlah post. Pada tanggal 13 November 2006, Multiply meluncurkan versi 3.0 dari layanannya. Multiply pada bulan Maret 2007 telah melewati jumlah 4 juta pengguna terdaftar.
Pada bulan September 2010, Multiply menjadi "Toko Sosial Terbesar" di Asia Tenggara dengan jumlah pedagang lebih dari 70.000 dan 20 juta pengunjung unik.



Mengapa asia tenggara? Perlu diketahui bahwa rata-rata pengguna tetap multiply.com adalah dari Indonesia dan mereka semua aktif dan cukup loyal meskipun terkena terjang situs social media seperti facebook dan twitter. Mengapa? Karena multiply.com menyediakan fitur yang khas yang tidak ada pada situs pertemanan lainnya. Bagi blogger pemula, multiply.com adalah pilihan yang bagus untuk belajar blogging karena kemudahan dalam mendesain halamannya, dan fitur-fitur-nya dibuat semudah mungkin sehingga tidak mempersulit user.

Saya menjadi ingat sewaktu awal multiply.com dikenal sebagai situs berbagi file tanpa batas, berbagi file sangat gampang dan gratis. Yang menjadikan multiply.com sarang pembajakan file musik, kalau sekarang sudah dipersulit dan hanya segelintir “orang dalam” multiply yang tahu cara download file musik dari multiply. Dan setelah dipersulit, pergerakan multiply.com menjadi kondusif sesuai dengan fungsi blog pada umumnya.

Oke, masalah yang saya kemukakan bermula dari statement yang saya bold diatas yang tertulis “Multiply menjadi "Toko Sosial Terbesar" di Asia Tenggara”.


Oke, multiply.com sekarang ini lebih dikenal sebagai “Toko Online” ketimbang situs blog social media karena kontennya banyak sekali iklan toko dari multiply.com itu sendiri. Awal dicanangkannya memang sempat mendapat protes keras dari para Multiplyers (sebutan untuk pengguna multiply.com). Tapi (katanya) hal tersebut bisa diredam dengan fitur “Premium” yang memang sejak awal berdirinya multiply.com memang dirancang untuk menunjang kelangsungan hidup situs ini (kalo di kaskus sebutannya fitur donatur).

Multiply.com awalnya mempunyai 2 opsi user: “free user” dan “premium user”. Dan sudah pasti pengguna premium mendapat fitur yang lebih dari yang free user dan sampai sekarang tidak berubah sama sekali. TAPI, dalam perjalanannya setelah bulan September 2010, “tipe” situs mulai dibedakan. User bisa memilih apakah account multiply-nya ingin dijadikan sebagai situs blog pribadi biasa atau account multiply-nya dijadikan sebagai TOKO ONLINE.

Nah inilah awal akar masalahnya yang berkembang menjadi kesalahpahaman pengguna internet di Indonesia yang menurut saya sudah kepalang kesal dengan situs iklan. Oke saya mengerti dengan situs iklan yang mengganggu karena saya memang tidak menyukainya juga.

Tapi yang menjadi isu menyesatkan adalah:

“MULTIPLY.COM SUDAH MULAI DICAP SEBAGAI SITUS REFERAL, BAHKAN ADA YANG DENGAN TOLOLNYA MENYEBUT SEBAGAI SITUS CLICK COUNT YANG SETIAP KLIK DAPAT BERUBAH MENJADI UANG. SEPERTI HALNYA ZID*U.COM DENGAN SETIAP KLIK DOWNLOADNYA”



Inilah yang membuat saya kesal bukan kepalang karena orang-orang BODOH dan PICIK seperti ini yang bisa menjadi provokator dan bisa menyulutkan permusuhan. Saya pernah punya pengalaman sewaktu ada yang menanyakan sesuatu yang kebetulan saya pernah posting artikelnya di blog multiply saya. Tentu saya memberinya link artikel saya yang ada di multiply milik saya. Tapi ada orang BODOH yang secara blak-blakan langsung menuduh dengan ucapan yang terdengar seperti bahwa yang setiap yang ngeklik sesuatu dari multiply.com, maka pemilik account multiply.com yang bersangkutan akan MENDAPAT DUIT!!!



INI JELAS-JELAS SALAH DAN CENDERUNG KE ARAH FITNAH!!! 


Saya sudah habis kesabaran beradu argumen dengan orang-orang seperti ini yang emang kepala batu. Punya bukti aja kagak malah asal main jugde aja. Saya sudah melalang buana di dunia multiply.com sejak tahun 2007. Jadi saya cukup tahu seluk beluk jeroan multiply.com itu seperti apa dan TIDAK ADA YANG NAMANYA KALAU SETIAP ORANG YANG KLIK ISI ARTIKEL ATAU POSTING DI MULTIPLY.COM AKAN MENDAPAT DUIT WALAU SEPERAK PUN.

Saya bisa mengerti kalau memang akhir-akhir ini setiap ingin membuka artikel dari multiply.com akan terasa seperti membuka dari link adf.ly. Maksudnya begini, contohnya anda adalah pengguna anonim (tidak login di multiply) ingin membuka artikel dengan alamat:
http://nitafebri.multiply.com/journal/item/363/Kartu_Lebaran_lewat_Pos_masih_ada_yaa (ini artikel salah satu teman kontak saya di multiply.com).
Yang pertama muncul adalah sebuah halaman iklan dengan tulisan diatas banner “KLIK DISINI UNTUK MELIHAT ISI ARTIKEL”. (Hampir sama seperti adf.ly bukan???) Tapi ini sama sekali tidak menghasilkan uang bagi si pemilik artikel tersebut. Kalau iklan itu di klik yang dapet duit malah si pemilik multiply.com yaitu Peter Pezaris, bukan pemilik account (Mbak Febri).

Jadi saya hanya ingin meluruskan kesalahpahaman yang belakangan ini meluas di kalangan pengguna internet Indonesia bahwa multiply.com bukanlah situs buat mencari uang dengan mencari click count seperti adf.ly. Tetapi multiply.com adalah situs yang memiliki dua sisi tergantung usernya ingin dijadikan apa account multiply.com-nya:
Pertama, multiply.com adalah situs blog social media yang usernya dikenal loyal serta mempunyai komunitas tersendiri yang tiap tahunnya mempunyai acara kopdar rutin (ini baru yang dari Indonesia yah).
Kedua, multiply.com juga bisa digunakan sebagai toko online gratis karena menyediakan fitur toko online seperti shopping cart dll. Dan multiplyers bisa mempromosikan toko online-nya di inbox multiply.com sendiri atau promosi ke tempat lain.

Jadi kalau ada yang bilang multiply.com itu situs buat nyari duit, sebenarnya itu adalah user memilih fitur TOKO ONLINE-nya sehingga acoount-nya menjadi TOKO ONLINE.
TIDAK ADA YANG LAIN!!


Sekian


Posted by SauOni:

6 komentar:

  1. Thanks atas informasinya sob,sy jadi kepikir untuk bikin blog di multily..

    ReplyDelete
  2. saya udah lama di multiply, tp koq kayaknya makin hari makin sepi. banyak kawan2 yang udah pergi dr MP semenjak menjamurnya FB.

    ReplyDelete
    Replies
    1. sekarang Multiply sudah menghapus layanan social media-nya dan sudah menjadi murni toko online

      Delete
  3. dan sekarang udah ada tiruannya: www.multipers.com

    ReplyDelete

Mohon untuk berkomentar menggunakan IDENTITAS yang jelas. Saya tidak akan meng-approve komentar yang menggunakan identitas "Anonim" atau "Anonymous".

Semua komentar anonim tidak akan saya tampilkan lagi. Silahkan berkomentar/berdiskusi dengan santun, sopan dan mengikuti tata krama yang baik. Terimakasih